Langsung ke konten utama

Menjamah Mimpi


”Orang Miskin Dilarang Sekolah”. Pernah baca novel ini? di Surabaya, siswi  kelas II SMPN 37 Surabaya  dihukum berdiri di tengah ratusan peserta upacara bendera di sekolahnya. Kesalahannya, hanya karena nggak memakai  seragam baru lengkap dengan badge dan logo sekolah. Seragam yang menjadi  keniscayaan baginya ditengah kondisi ekonomi orangtua yang membelit. 

Kisah Fitri Ayu yang kubaca di sebuah media on-line nasional beberapa hari lalu, mengingatkanku pada novel  plus pin badge dengan tulisan sama keluaran Resist Book  yang  kusambar dipameran buku di Yogyakarta beberapa tahun lalu.
Dari judul novel diatas sudah pasti hampir bisa ditebak isi dan makna dari tulisan Wiwit Prasetyo, sang pengarang. 

Peristiwa yang dialami Fitri Ayu mungkin nggak sepahit Andika Imam Taufiq. Setiap hari, bocah  berumur sembilan tahun ini harus membawa kursi plastik  ke sekolahnya  di SDN Kotakusuma Pulau Bawean, Gresik. Dengan alasan nggak sanggup membayar ”uang kursi” yang diwajibkan sekolah.

Terus gimana kalau belum bayar buku LKS? Ica Nur Safitri dan Karlina, dua siswi SDN  1 Sukomulyo Kecamatan Manyar, nggak akan duduk di bangku kelas karena dilarang sekolah oleh gurunya. Bahkan jika mendaftar sekolah tanpa akte kelahiran dan Kartu Keluarga,18 anak orang miskin di Cilincing ini ditolak mendaftar di SD milik pemerintah. SDN 09 Cilincing.

Aku membayangkan keinginan bocah-bocah itu  yang  harus menanggung beban psikologis seberat itu. Padahal, mereka ini hanya segelintir anak kurang beruntung yang ingin bermimpi dan menjamah mimpi masa depan. Apakah nggak boleh mereka menjamah mimpi seperti anak lain?

Sekonyol  itukah  seorang guru atau sebuah sekolah memberlakukan aturan kepada siswanya??
Akupun membandingkan Mico, anak tetangga yang  enggan sekolah lagi setelah diusilin teman sekelasnya. Ibunya bercerita jika anaknya yang sekolah di SD Negeri itu cukup enak. SPP digratiskan. Buku pelajaran dipinjam dari sekolah. Nyaris nggak mengeluarkan biaya. Pun dengan sekolah swasta didekat rumah yang ber-uang gedung mahal.  Merekapun rela mendiskon SPP anak nggak mampu.

***
Hmm.. jika waktu masih bisa kembali berputar kebelakang. Aku jadi sangat ingin sekali menghilangkan predikat prestasi gemilang yang udah ku raih selama dibangku sekolah. Yap, dulu aku termasuk salah satu siswa ”telatan”. Kalau dicatat mungkin aja udah menghabiskan banyak lembaran kertas karena daftar panjang ketelatanku ini udah kuukir sejak di bangku SMP. 

Ketelatan  karena kemalasan. Ketelatan karena nggak ada pemahaman. Meski aku mendapat lebih banyak keberuntungan dibanding Fitri atau Andika, tak terbersitpun punya mimpi masa depan yang ingin kujamah seperti mereka. Ya...Aku nggak punya mimpi. Jadi apa yang mau ku jamah..hiiiks
Tapi di waktu yang berbeda, aku bersyukur karena mimpi itu muncul dengan sedikit terlambat alias telat (lagi). Mimpi yang bisa kujamah.
Dengan ketelatanku pula kemudian aku menyadari bahwa mimpi tidak harus datang dari bangku sekolah. Bukankah begitu banyak mimpi itu ada di sekitar kita?
Tak usah diambil semua. Nikmati satu saja mimpimu itu..Jamah dan wujudkan menjadi nyata.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

miyabi ato maria o(s)awa........

kemarin siang ga sengaja mampir ke tempat penjualan DVD yang ada di lantai dasar matahari plasa simpang lima setelah 10 menit milih-milih n nyoba beberapa film di layar kaca milik si penjual. tiba-tiba ada seorang laki-laki paruh baya berkulit putih dan bermata sipit datang dan mendekat ke arah kasir clingak-clinguk liat sekeliling toko yang emang lagi ga banyak pengunjung "hmm...kok mencurigakan ni orang.jangan-jangan.."pikirku "mbak..ada miyabi ga ?"tanya lelaki itu. "apa itu ?? enggak ada, adanya maria osawa." tapi dengan segera si mbak penjaga toko meralat. "oooo..maria o(s)awa ya...hee..ada tapi cuma dua koleksinya"jawab penjaga toko "ya, dua-duanya..."jawab si om singkat dengan nada pelan, obrolan lelaki itu berlanjut dengan penjaga yang lain "pengen liat aja, wong di Jakarta lagi ngetrend. ini ambil dimana?? Jakarta apa Batam mas?? "di Jakarta aja kok. tapi ga banyak ambilnya......"kata penjag...

Kisah Negeri Dongeng #2

Thomas menajamkan mata. Tubuhnya tertuju pada lukisan batu. Sepeminum teh, bibirnya tersungging. Senyum. Kepala sesekali memanggut. Menggeleng. Senyumnya melebar. Kakinya mundur beberapa langkah. Berdiri tegak. Menggatupkan kedua tangan di dada. Menutup kedua Kelopak mata. Lalu Terdiam. Terpaku hikmat bersama masa lalu untuk sekian waktu. Mendekat. Tangannya meraba lukisan batu. Mengelus penuh makna. Dia terpana. Takjub keindahannya. Kisahnya. Lalu Terdiam. Kemudian duduk bersila. Merogoh kantong yang selalu dibawanya. Mengambil lintingan tembakau. Menyulut api. Kepulan asap hisapan pertama memendar ke segala penjuru. Terterpa angin menghempas lukisan batu. Sisanya menyembul di sela bibir.  Setelah hisapan ketiga, lintingan itu menyisip di sela katupan bibirnya. Tangannya meraih bungkusan kecil berwarna putih. Di buka. Tangan kanan mengambil bongkahan warna coklat sebesar kerikil. "Ini simbol cahaya. Amber. Di sinilah kehidupan dimulai. Memancar. Menerangi ke segala penjuru,...

Kisah Negeri Dongeng #3

Sophia memanggut. Pikirannya menjelajah ruang batin. Mencoba berpikir ulang. Mempertanyakan lagi perjalanan malam itu.  "Untuk Apa..." batinnya. Bukan untuk pria Jamaica, bukan untuk singkapan masa lalu. Entah.... yang terlintas di benaknya pada saat itu hanya satu.  "Untuk Thomas..? ."  Tidak. Batinnya menyanggah. Ini karena sepenggal kata. Tapi... Semua yang tak pernah terpikirkan terjadi. Sophia tak mampu menahan diri. Seperti apa akhir cerita itu. Sophia tidak pernah tahu. Thomas bergeming. Sophia pun tak pernah bertanya. Dan Thomas juga tak pernah mengisahkan akhir kisahnya. Semua lenyap seketika.  Ditelan malam. Gelap. Di hempas kemarau panjang. Kering. ****